Nah, informasi yang dilihat oleh mata saat tidak berkedip kemudian akan dikumpulkan sehingga kita tetap bisa melihat apa yang ada di hadapan dan sekeliling meskipun sedang berkedip.
Selain itu, mata manusia sudah dirancang untuk selalu fokus pada apa yang dilihat sebelumnya, meski ada jeda pada saat mengedip.
Jadi, penglihatan kita tidak berubah menjadi gelap saat berkedip karena otak memperlihatkan apa yang kita lihat sebelum berkedip.
Baca Juga: Ingin Sinyal WiFi di Rumah Lebih Kencang? Perhatikan 3 Tips Meletakkan dan Memasang Router, yuk!
Selain itu, kedipan mata manusia juga terjadi sangat cepat, lo, yaitu hanya sepersekian detik saja.
Kecepatan kedipan mata menyebabkan kita tidak menyadari kalau sedang mengedip sehingga kita tidak menyadari kalau pandangan berubah menjadi gelap.
Pandangan kita juga tidak menjadi gelap saat berkedip karena otak sudah mengatur kerja saraf agar kita tidak menyadari setiap kedipan yang dilakukan.
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.