Hujan Meteor hingga Gerhana Matahari Cincin, Ketahui Berbagai Peristiwa Langit yang Terjadi di Bulan Juni 2021

By Tyas Wening, Jumat, 4 Juni 2021 | 17:30 WIB
Hujan meteor sampai gerhana matahari cincin, inilah berbagai peristiwa langit yang terjadi di bulan Juni (Creative Commons)

Bobo.id - Apakah teman-teman pernah mendengar peristiwa langit yang disebut sebagai hujan meteor?

Hujan meteor adalah salah satu peristiwa langit yang menarik untuk disaksikan.

Nah, pada bulan Juni ini, akan ada hujan meteor yang akan terjadi. Apa lagi peristiwa langit yang akan terjadi pada bulan Juni?

Bersumber dari situs Infoastronomy.org, ini dia berbagai peristiwa langit yang akan terjadi di bulan Juni:

Baca Juga: Perbedaan Gerhana Bulan dan Matahari, Peristiwa Langit yang Sering Muncul di Bumi

Baca Juga: 10 Fenomena Langit Bulan Juni 2021, Salah Satunya Gerhana Matahari Cincin (GMC)

1. Konjungsi Bulan dengan Planet

Pada bulan Juni, akan ada sejumlah konjungsi yang terjadi antara Bulan dengan planet.

Konjungsi merupakan peristiwa yang terjadi ketika jarak sudut suatu benda dengan benda lainnya sama dengan nol derajat.

Akibatnya, Matahari dan Bulan akan berada di satu garis yang sama.

Berikut ini konjungsi Bulan dengan planet yang akan terjadi di bulan Juni:

Baca Juga: Punya Bobot yang Sangat Berat, Mengapa Awan Bisa Melayang dan Tidak Jatuh?