Jadi Penyebab Banyak Penyakit, Lakukan 4 Cara Alami Ini untuk Usir Lalat di Rumah

By Amirul Nisa, Rabu, 23 Juni 2021 | 19:00 WIB
Lalat hama kecil yang jadi penyebab banyak penyakit. Lakukan cara ini untuk mengusir lalat dari rumah. (pixabay)

Bobo.id - Termasuk hama, lalat adalah hewan yang bisa dengan mudah menebarkan penyakit.

Teman-teman pasti sering menemukan lalat di sekitar rumah atau bahkan di dalam rumah.

Kehadiran lalat di lingkungan rumah cukup menganggu terlebih di sekitar ruang makan.

Ada beberapa cara yang bisa teman-teman lakukan untuk mengusir lalat.

Ayo, simak penjelasan di bawah ini dan usir lalat tanpa gunakan bahan kimia.

Baca Juga: Suka Nonton YouTube? Simak Tips Memilih Konten yang Tepat dan Cara Mengunduh Videonya

1. Hilangkan Tempat Berkembang Biak

Lalat adalah hewan yang suka mendiami sampah-sampah organik yang membusuk, limbah tumbuhan, atau kotoran hewan.

Selain itu hewan kecil ini juga suka dengan tempat yang lembap.

Jadi teman-teman bisa memulai dengan membersihkan sampah-sampah organik yang sudah mebusuk.

Baca Juga: Banyak Nyamuk di Rumah? Inilah 6 Tanaman yang Bisa Mengusir Nyamuk