Jangan Lagi Gunakan Lilin yang Sudah Disimpan Lama, Ini Ciri-Ciri Lilin yang Sudah Kedaluwarsa

By Ikawati Sukarna, Kamis, 24 Juni 2021 | 16:45 WIB
lilin juga bisa kadaluarsa jika tidak disimpan dengan benar (pixabay)

 

Bobo.id- Lilin digunakan untuk menerangi rumah ataupun ruangan saat pemadaman listrik berlangsung.  

Namun, adanya lilin aromaterapi membuat lilin memiliki fungsi lain, yaitu memberikan aroma segar yang menenangkan.

Pemakaian lilin biasanya tidak rutin. Hanya pada saat mati lampu saja. Oleh sebab itu, lilin bisa disimpan dalam jangka waktu yang lama.

Namun, apakah teman-teman tahu lilin itu bisa kedaluwarsa? Yuk cari tahu kebenarannya!

Berdasarkan Kompas.com ada cara mudah mengetahui lilin masih bisa digunakan atau sudah kedaluwarsa sebagai berikut:

Baca Juga: Suka Nonton YouTube? Simak Tips Memilih Konten yang Tepat dan Cara Mengunduh Videonya

Berapa Lama Lilin Bisa Disimpan?

Bahan baku lilin, campuran lilin, dan bahan aroma agar lilin berbau wangi adalah penyebab lama tidaknya lilin dapat disimpan.

Meskipun bentuk lilin masih sama bisa saja lilin sudah kedaluwarsa.

Baca Juga: Wah, Tiup Lilin saat Perayaan Ulang Tahun Bisa Sebabkan Penyakit, lo!