Bagaimana Gempa Bumi dapat Terjadi? Inilah Faktor yang Jadi Penyebabnya

By Grace Eirin, Jumat, 2 Juli 2021 | 11:00 WIB
Pergeseran Lempeng yang menjadi salah satu penyebab terjadinya gempa bumi. (Youtube/Majalah Bobo)

Bobo.id - Teman-teman, ingin tahukah kamu mengapa di Indonesia dapat dan sering terjadi gempa?

Indonesia terletak di tiga lempeng utama di dunia, yaitu lempeng Australia, lempeng Aurasia, dan lempeng Pasifik. 

Baca Juga: Patung Gorila Batu Secret Zoo Roboh Akibat Gempa M 6,7 yang Mengguncang Malang

Sedangkan, gempa dapat terjadi karena tumbukan antar lempeng utama. Inilah mengapa negara kita sering mengalami gempa bumi

Lalu, apa saja yang menjadi faktor penyebab terjadinya gempa bumi? Berikut ini penjelasannya.

1. Pergeseran Lempeng Bumi

Menurut BMKG (Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika), gempa bumi adalah peristiwa bergetarnya bumi yang diakibatkan oleh patahnya lapisan batuan pada kerak bumi.

Nah, untuk gempa bumi yang diakibatkan oleh pergeseran lempeng ini disebut gempa tektonik.

Lempeng yang bergeser ini akan menimbulkan tekanan pada pinggiran lempeng. Saat itulah gempa bumi terjadi.