Tak Perlu Pusing Lagi, Ini Tips Menata Buku Kesayangan Agar Rapi dan Indah

By Amirul Nisa, Selasa, 13 Juli 2021 | 14:00 WIB
Menata buku kesayangan agar rapi dan indah bisa meningkatkan minat baca. (pxhere)

 

Bobo.id - Membaca buku merupakan kegiatan yang menarik dan membawa banyak manfaat.

Jadi, tidak heran jika ada beberapa orang yang memperlakukan buku sebagai benda kesayangan.

Menata buku kesayangan agar rapi dan indah pun menjadi kegiatan yang menyenangkan.

Rak buku yang beragam dengan buku di dalamnya akan membuat suasana rumah atau kamar menjadi lebih menyenangkan dan enak dipandang.

Namun, kadang-kadang menata buku juga bisa membuat kita pusing dan bingung.

 

Baca Juga: Bantu Tingkatkan Literasi, Allianz Indonesia Sediakan Buku Bacaan Gratis Melalui Program SMILEY-GO!

 

Ada beberapa tips yang bisa teman-teman praktikkan untuk membuat buku kesayangan menjadi lebih rapi.

1. Kombinasikan Buku

Untuk membuat rak buku menjadi lebih menarik, teman-teman bisa mengkombinasikan buku dengan beberapa barang lain.

Teman-teman bisa mengosongkan setengah atau beberapa bagian ruangan di satu rak untuk diisi beberapa hiasan lain.