Nilai-Nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari, Kelas 5 SD Tema 1

By Ikawati Sukarna, Rabu, 14 Juli 2021 | 11:30 WIB
Nilai-nilai pancasila banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. (creative commons/Badjra bagaskara)

 

Bobo.id - Pancasila merupakan dasar dari negara Indonesia. Sehingga memiliki peran yang penting dalam kehidupan sehari-hari. 

Apakah teman-teman hafal sila pertama hingga sila kelima pancasila? Pasti sudah hafal di luar kepala ya teman-teman. 

Nilai-nilai pancasila itu ternyata banyak ditemukan dalam kehidupan sehari-hari, lo. Dan ini sudah berlangsung sejak zaman dahulu. 

Nilai-nilai pancasila itu untuk menciptakan rasa aman, tentram, damai dan sejahtera. Tanpa nilai-nilai pancasila kita tidak akan aman dan damai. 

Berikut ini akan dijelaskan dengan detail nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila pancasila:

Baca Juga: Arti dan Makna Lambang Sila Kelima Pancasila: Padi dan Kapas

1. Nilai Ketuhanan Yang Maha Esa

Nilai-nilai pancasila dalam sila pertama adalah untuk beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan agama yang dianut. 

Selain itu, juga mengajarkan nilai-nilai saling menghormati dan bekerja sama bagi antar pemeluk agama. 

Harus diperhatikan bahwa teman-teman tidak boleh memaksakan agama dan kepercayaan kepada orang lain.