3. Membangun Sikap Toleransi
Toleransi yang dimaksud adalah saling menghormati perbedaan budaya, asal, bahasa, maupun pendapat dari orang lain.
Selain toleransi, kita juga harus saling mengasihi dan rukun sesama teman, agar terhindar dari perselisihan.
4. Musyawarah untuk Mencapai Mufakat
Jika terjadi perbedaan pendapat dengan teman, ada baiknya melakukan musyawarah atau diskusi untuk mencapai mufakat atau kesepakatan bersama.
Saling menghargai pendapat dan memperhatikan pendapat orang lain juga termasuk sikap yang baik dalam menghadapi perbedaan.
Jadi, seperti itu teman-teman, cara mengambil sikap yang baik untuk menghadapi perbedaan di kehidupan sehari-hari. Jangan lupa untuk dipraktekkan, ya.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.