Bisa Ganggu Pencernaan, Ini Alasan Kucing Tak Boleh Makan Ikan Mentah

By Amirul Nisa, Jumat, 16 Juli 2021 | 19:45 WIB
Kucing tidak bisa makan ikan mentah dan minum susu sapi. (pixabay)

2. Pastikan tulang ikan dibuang

Jika teman-teman memberi kucing ikan yang dimasak, pastikan tidak ada tulangnya.

Tulang dapat menghalangi atau merusak saluran pencernaan atau tenggorokan kucing.

Bahkan jika teman-teman membuang tulang besar, ingatlah bahwa masih ada tulang yang lebih kecil di dalam ikan.

Teman-teman bisa menggunakan pinset untuk melepas tulang ikan.

Baca Juga: Jangan Kaget Dulu Kalau Kucing Sering Bawa Hewan Buruan ke Rumah, Ternyata Ini Alasannya

3. Hindari ikan yang dikemas dengan minyak

Produk yang dikemas dalam minyak, seperti beberapa tuna dan sarden, tidak boleh dianggap sebagai makanan kucing.

Kandungan lemak tak jenuh tinggi dan dapat menyebabkan kondisi yang cukup umum yang dikenal sebagai pansteatitis.

Pansteatitis juga dikenal sebagai penyakit lemak kuning. Beberapa tanda penyakit ini adalah hal-hal seperti berikut:

- Depresi

- Demam

- Tidak ada atau sedikit nafsu makan

- Sakit perut

- Muntah