Mawar Putih Disebut sebagai Mawar Tertua di Dunia dan Jadi Simbol Kebaikan, Ini Alasannya

By Tyas Wening, Minggu, 25 Juli 2021 | 17:00 WIB
Mawar putih disebut sebagai mawar tertua di dunia. (Pixabay)

Bobo.id - Selain harum, bunga juga memiliki warna yang menarik, mencolok, dan beragam.

Meski merupakan satu jenis atau spesies, bunga dari tanaman bisa memiliki warna yang berbeda-beda.

Contohnya adalah bunga anggrek dan bunga mawar.

Tanaman mawar dikenal sebagai bunga yang berwarna merah, namun sebenarnya ada berbagai warna bunga mawar lainnya, lo.

Baca Juga: Mengenal Bagian Tumbuhan Mawar, yuk! Apakah Semua Mawar Memiliki Duri?

Salah satunya adalah bunga mawar putih. Tahukah kamu? Bunya mawar putih ternyata disebut sebagai bunga mawar tertua, nih.

Sebutan mawar putih sebagai mawar tertua di dunia ini ternyata berhubungan dengan mitos asal-usul mawar merah.

Ketahui kisahnya berikut ini, yuk!

Mitos Mawar Putih Berasal dari Yunani Kuno

Salah satu mitos mengenai mawar putih yang paling terkenal berasal dari Yunani Kuno, lo, teman-teman.

Dalam mitos itu disebutkan kalau dulunya semua mawar berwarna putih, sehingga bunga mawar putih dianggap sebagai mawar tertua di dunia.

Nah, saat itu, Aphrodite, yaitu dewi cinta dan kecantikan tidak sengaja tertusuk duri mawar putih yang sedang dipegangnya.

Mawar putih merupakan mawar tertua di dunia. (Pixabay)

Duri tersebut melukai jari Aphrodite mengeluarkan darah dan mawar putih tadi terkena darah hingga mengubahnya menjadi berwarna merah.

Hal inilah yang kemudian membuat terciptanya warna mawar yang lain, teman-teman, yaitu mawar merah.

Baca Juga: Mengenal Tanaman Obat, Ini 5 Tanaman Obat yang Dimanfaatkan Daunnya

Mawar Putih Menjadi Simbol Kebaikan

Dibandingkan dengan warna lainnya, mawar putih mempunyai sejarah yang paling panjang, lo.

Warnanya yang putih bersih membuat mawar putih digunakan sebagai simbol kebaikan, teman-teman.

Selain itu, karena bunga mawar putih memiliki arti yang bagus, bunga ini juga sering digunakan dalam acara-acara yang sakral.

Misalnya digunakan dalam acara pernikahan, melambangkan kasih sayang yang tulus dan penghormatan untuk mengenang jasa seseorang.

Bunga mawar putih juga sering digunakan untuk menunjukkan rasa simpati, lo, misalnya saat terjadi sebuah bencana, orang-orang akan meletakkan bunga mawar putih di tempat kejadian bencana tersebut.

Bunga Mawar Dimanfaatkan untuk Berbagai Kebutuhan

Bunga mawar tidak hanya dijadikan sebagai tanaman yang bisa membuat taman rumah kita menjadi indah, teman-teman.

Selain itu, bunga mawar juga dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan.

Ada berbagai warna bunga mawar, yang paling terkenal adalah mawar merah. (Photo by samer daboul from Pexels)

Baca Juga: Jangan Dibuang Dulu! Ini 4 Manfaat Kulit Bawang untuk Tanaman, Salah Satunya Bisa Jadi Pestisida Organik

Misalnya saja dimanfaatkan untuk parfum beraroma mawar, yang menjadi salah satu aroma yang populer di dunia.

Bunga mawar juga dimanfaatkan sebagai bahan membuat kosmetik, contohnya adalah untuk membuat air mawar.

Bahkan air mawar ini dipercaya bisa digunakan untuk menghaluskan kulit, lo.

Terakhir, bunga mawar juga terkenal sebagai simbol kasih sayang, nih, teman-teman.

Tonton video ini juga, yuk!

-----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.