Makna Sila Pertama dalam Pancasila, Materi Kelas 3 SD Tema 1

By Amirul Nisa, Selasa, 27 Juli 2021 | 15:30 WIB
Makna sila pertama Pancasila. (freepik)

5 Saling Menghomati dan Menghargai

Adanya kebebasan beragama di Indonesia, membuat ada beberapa ajaran agama yang dilegalkan pemerintah.

Karena itu, penting untuk semua masyarakat Indonesia saling menghargai dan menghormati agama lain.

Teman-teman juga tidak boleh membeda-bedakan atau mendiskriminasi agama lain.

Baca Juga: Proses Perubahan Bentuk: Menguap, Materi Pelajaran Kelas 3 SD Tema 1

Penerapan Sila Pertama

Sila pertama ini harus teman-teman terapkan saat berada di mana pun.

Berikut beberapa contoh penerapan sila pertama.

1. Menghormati orang tua dan saudara.

2. Saling menghormati antar teman yang memiliki kepercayaan berbeda.

3. Menjaga tolerasi antar umat beragama atau antar masyarakat.

4. Selalu menjalankan kewajiban dalam beragama sesuai dengan kepercayaan masing-masing.

5. Tidak membeda-bedakan teman karena memiliki agama yang berbeda.

6. Selalu mengucapkan kata-kata baik dan tidak menyinggung teman.

Itu tadi pengertian dan makna dari sila pertama Pancasila.

Teman-teman harus menerapkan sila ini dan menjalin hubungan yang rukun pada teman, masyrakat, dan keluarga.

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.