4. Menikmati Kasih Sayang dari Kucing
Di luar kebiasaan memberi makan dan merawatnya, kamu juga harus memberikan kesempatan pada kucing untuk menunjukkan rasa sayangnya kepadamu.
Jika ia sering memberimu hewan buruan, atau menggesekkan tubuhnya ke kakimu, nikmati saja kasih sayang tersebut.
Kucing yang cukup perawatan dan kasih sayang lebih sehat daripada kucing yang tidak dirawat.
5. Pilih Dokter Hewan yang Ramah pada Kucing
Jika kucing sakit, kamu pasti akan membawanya ke dokter atau klinik hewan.
Nah, saat memeriksa kesehatannya ke dokter, pastikan kamu kenal baik dengan dokternya.
Perlakuan manusia yang ramah dan menyenangkan bisa mempercepat kesembuhan pada kucing yang sakit.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.