Cari Jawaban Kelas 5 SD Tema 1, Apa Ide Pokok dalam Bacaan Bersepeda?

By Ikawati Sukarna, Minggu, 1 Agustus 2021 | 19:00 WIB
Identifikasi ide pokok dalam bacaan Bersepeda, materi kelas 5 SD tema 1 (Pixabay)

Paragraf 2

Bersepeda dapat mengencangkan otot-otot tubuh. Bersepeda tidak hanya melibatkan bagian kaki saja. Bahkan, orang yang menganggap bersepeda hanya dapat mengencangkan otot-otot bagian betis dan paha saja. Namun sebenarnya, bersepeda merupakan latihan fisik yang hamper melibatkan setiap bagian tubuh. Selain memperkuat otot-otot bagian kaki dan paha, bersepeda secara rutin juga akan mengencangkan otot-otot bagian belakang, pinggul, dan lengan.

Paragraf 2 terdiri dari 4 kalimat. Untuk ide pokok terletak di awal kalimat, yaitu pada kalimat pertama. Bunyi kalimat pertama, yaitu "Bersepeda dapat mengencangkan otot-otot tubuh.

Seperti sebelumnya, kalimat 2,3, dan 4 berfungsi sebagai kalimat pengembang dalam paragraf 2.

Paragraf 3

Jika bersepeda secara rutin, kesehatan jantung kita akan tetap terjaga. Selama bersepeda, jantung berdetak lebih cepat dari biasanya. Efek positif terhadap jantung ini tentunya juga akan membawa efek-efek positif lainnya seperti melancarkan peredaran darah dan oksigen. Dengan demikian kita bisa terhindar dari munculnya gangguan-gangguan yang berkaitan dengan jantung dan peredaran darah dalam tubuh.

Paragraf 3 terdiri dari 4 kalimat. Untuk ide pokok terletak di awal kalimat, yaitu pada kalimat pertama.

Baca Juga: Apa Ide Pokok dalam Bacaan Gotong Royong Modal Dasar Pembangunan? Materi Kelas 5 SD Tema 1

Bunyi kalimat pertama dalam paragraf 3 yaitu "Jika bersepeda secara rutin, kesehatan jantung kita akan tetap terjaga."

Paragraf 4

Salah satu pilihan yang bijak untuk menjaga stamina dan daya tahan tubuh adalah dengan bersepeda. Bersepeda secara rutin dapat meningkatkan stamina. Hal ini membuat kamu selalu bugar dan berenergi setiap harinya.