Membongkar Humidifier
Sebelum dibersihkan, humidifier harus dibongkar lebih dulu. Hal ini agar dapat dibersihkan secara menyeluruh.
Caranya, cabut dan kosongkan tempat penampungan airnya. Lepaskan bagian-bagian yang bisa dilepas. Lepaskan juga filter udarnya. Filter udara yang sudak berkerak sebaiknya segera diganti.
Baca Juga: Pelihara Kelinci di Rumah? Ini 6 Arti Perilaku Kelinci yang Menunjukkan Perasaannya
Bersihkan Humidifier dengan Cuka
Campurkan cuka dan air menjadi larutan yang bisa digunakan untuk membersihkan humidifier. Masukkan larutan cuka dan air ke dalam botol semprot.
Lalu, semprotkan ke seluruh permukaan bagian komponen humidifier. Diamkan selama 20 menit, semprotkan lagi dengan cuka lalu gosok dengan sikat lembut sampai bersih.