Hindari Virus dan Bakteri di Udara, Ini 6 Cara Bersihkan Udara Ruangan

By Amirul Nisa, Kamis, 12 Agustus 2021 | 19:50 WIB
Cara alami membuat udara dalam ruangan tetap bersih dan segar. (pxhere)

5. Lavender

Selain menggunakan tanaman dengan daun-daun lebar, teman-teman juga bisa menggunakan tanaman bunga satu ini.

Aroma wangi lavender bisa mengalahkan aroma tidak sedap pada ruangan.

selain itu, beberapa peneliti menyebut penggunaan lavender bisa mambantu mengurangi kecemasan.

Teman-teman bisa memanfaatkan bunga lavender dalam kondisi segar atau pun kering.

Atau teman-teman bisa menyimpan bunga lavender kering dalam kantong kain dan meletakannya di dekat tempat tidur.

Aroma bunga lavender akan membantu membuat tubuh rileks dan tidur lebih lelap.

Baca Juga: Cara Mudah Menanam Lemon dari Biji, Cocok untuk Pemula yang Mulai Berkebun

6. Lemon

Beberapa teman-teman mungkin pernah mengetahui manfaat air lemon untuk membersihkan perkakas.

Air lemon juga disebut bisa menghilangkan aroma tidak sedap dari sisa makanan.

Bukan hanya air lemon, bagian lemon lainnya juga bisa membantu menghilangkan aroma tidak sedap pada udara.

Kulit lemon bisa diaplikasikan sebagai pembersih udara di dalam ruangan.

Untuk menggunakan kulit lemon, ada beberapa cara yang bisa dilakukan.

Teman-teman bisa menyimpan kulit lemon di dalam kulkas hingga beku lalu menggilingnya.

Atau bisa juga menggunakan air rebusan potongan lemon.

Nah, itu tadi beberapa cara yang bisa teman-teman untuk membuat udara dalam ruangan menjadi lebih segar dan bersih.

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.