2. Kurang Berjarak dengan Dinding
Apakah teman-teman meletakkan blender di dekat dinding? Jika iya, jangan lakukan lagi!
Meletakkan blender di dekat dinding itu tidak disarankan, karena blender akan cepat panas.
Hal ini karena tidak ada jarak yang ideal antara blender dengan dinding.
Oleh sebab itu, mulai sekarang teman-teman harus memperhatikan jarak blender dengan dinding atau ruang tertutup lainnya.
Hal ini dilakukan agar mesin tidak terlalu panas.
Baca Juga: Bikin Cepat Rusak, Ini Kesalahan Pemakaian Alat Elektronik, Mulai dari Mesin Cuci hingga Blender
3. Membiarkan Makanan Mengering di Wadah Blender
Banyak orang sering membiarkan makanan mengering di wadah blender. Alasannya, karena malas.
Teman-teman disarankan untuk segera membersihkan wadah blender, setelah menggunakannya.