Tahap Daur Hidup dan Ciri-Ciri Lalat, Materi Kelas 3 SD Tema 1

By Amirul Nisa, Rabu, 18 Agustus 2021 | 11:30 WIB
Proses daur hidup dan ciri-ciri lalat. (pxhere)

 

Bobo.id - Teman-teman tahu tidak, kalau lalat adalah jenis hewan yang memiliki kemiripan dengan kupu-kupu?

Kemiripan dua jenis hewan ini adalah pada proses hidupnya.

Kemiripan dua jenis hewan ini akan dibahas pada materi kelas 3 SD tema 1.

Lalat dan kupu-kupu sama-sama mengalami proses metamorfosis sempurna.

Baca Juga: Pengertian Hewan Amfibi dan Contohnya, Materi Kelas 3 SD Tema 1

Metamorfosisi sempurna adalah perubahan bentuk yang berbeda-beda dari lahir hingga dewasa.

Pertama mari kita berkenalan dengan hewan kecil, yaitu lalat.

Lalat adalah serangga terbang yang termasuk dalam ordo Diptera.

Hewan ini memiliki dua sayap yang mengalami metamorfosis sempurna dengan empat tahap kehidupan yang berbeda.

Siklus metamorfosis hewan ini bisasa terjadi selama 7 hingga 22 hari.