3. Selalu Cuci Lap dan Handuk
Lap dan handuk juga menjadi dua benda di rumah yang harus dibersihkan secara rutin.
Sebab lap dan handuk yang terlihat kotor akan menimbulkan kesan kalau rumah berada dalam keadaan kotor dan berantakan, meski sekitarnya bersih dan rapi.
Terlebih kadang lap dan handuk diletakkan di tempat yang terlihat langsung, misalnya di dapur atau di tempat menjemur pakaian.
Baca Juga: Jangan Lagi Gunakan Detergen, Lakukan Cara Ini untuk Buat Batik Awet
Selain itu, lap dan handuk juga menjadi benda yang paling mudah ditumbuhi bakteri, kuman, juga jamur saat basah. Hal ini dapat menyebabkan munculnya penyakit.
Maka dari itu, mencuci lap dan handuk secara rutin tidak hanya membuat rumah terlihat rapi dan bersih, tapi juga mengurangi risiko munculnya penyakit.
4. Bersihkan Dapur
Area lainnya di rumah yang harus selalu dijaga kebersihannya adalah dapur.
Dapur adalah salah satu area di rumah yang akan membuat rumah terlihat kotor, berantakan, dan jorok jika tidak dijaga kebersihannya.