Cara Tumbuh, Ciri-Ciri, dan Manfaat Tanaman Tomat, Materi Kelas 3 SD Tema 2

By Amirul Nisa, Selasa, 31 Agustus 2021 | 08:24 WIB
Seluk-beluk tomat dari cara tumbuh, ciri-ciri, hingga manfaat tanaman tomat. (pxhere)

Bobo.id - Teman-teman pasti mengenal buah tomat, kali ini kita akan mambahas materi kelas 3 SD tema 2 tentang manfaat dan ciri-ciri dari tanaman tomat.

Teman-teman pasti pernah melihat buah tomat menjadi lalapan atau campuran dalam sambal.

Buah satu ini memang jarang dikonsumsi secara langsung dan lebih sering menjadi campuran dalam beragam masakan.

Tanaman tomat bisa ditananam dengan mudah di pekarangan rumah, lo.

Teman-teman bisa menikmati rasa asam yang segar dari buah tomat yang dipetik sendiri di pekarangan rumah.

Mengonsumsi buah tomat bisa memberikan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, lo.

Baca Juga: Contoh Soal Materi Kelas 3 Tema 2 Subtema 2: Pesan Moral dari Dongeng 'Anak Gembala dan Serigala'

Mari kenali lebih jauh lagi tentang tanaman tomat dari cara berkembang biak hingga manfaat yang diberikan pada manusia.

Cara Tumbuh Tanaman Tomat

Tumbuhan tomat berkembang biak dengan cara generatif.

Generatif adalah cara berkembang biak dengan melakukan perkawinan.

Cara berkambang biak dengan generatif dilakukan tumbuhan yang memiliki bunga secara lengkap.