Ternyata Takut dengan Cahaya, Ini 3 Fakta dan Sifat Unik dari Rayap

By Grace Eirin, Jumat, 3 September 2021 | 17:30 WIB
Rayap, serangga kecil pemakan kayu yang miliki fakta dan sifat unik. (Pixabay/royburi)

Zat-zat mineral tersebut digunakan untuk menyuburkan tanah sehingga tanaman juga bisa tumbuh dengan sehat. 

2. Tidak Bisa Melihat

Ternyata, rayap tidak bisa melihat, lo, teman-teman. 

Meskipun begitu, rayap tetap bisa mencari dan menemukan makanannya dengan baik. 

Kemampuan ini dibantu oleh hormon di dalam tubuhnya yang bernama feromon. 

Hormon ini dapat membantunya mengikuti jejak temannya, menemukan rumah, dan mencari makanannya. 

Baca Juga: Salah Satunya Tidur Sambil Berdiri, Inilah 7 Fakta Unik yang Dimiliki Kuda

Rayap juga menggunakan antenanya untuk mendeteksi cahaya dan aroma.

3. Suka Makan Banyak

Walaupun terlihat kecil, serangga ini sebenarnya suka makan, teman-teman. 

Rayap sanggup makan dengan berat 10% dari berat tubuhnya. Berapa berat tubuh rayap? 

Rayap memiliki berat tubuh yaitu 3 miligram. Jadi, ia sanggup makan hingga 0,3 miligram banyaknya.