Mengenal Berbagai Manfaat Lemon, Mulai dari Tingkatkan Imun hingga Jadi Bahan Alami Pembersih Rumah

By Amirul Nisa, Senin, 6 September 2021 | 19:30 WIB
Buah lemon mengandung vitamin C yang tinggi. (stevepb/pixabay)

Untuk meja yang bernoda, lemon juga bisa membantu.

Cukup campurkan air perasan lemon dengan soda kue dan biarkan di atas meja selama beberapa menit sebelum menyekanya.

Sedikit air perasan lemon di cucian juga menghilangkan noda, sementara menuangkannya ke saluran wastafel dapat membantu menyegarkan.

Kandungan Lemon

Buah yang bisa bersihkan noda ini memiliki banyak kandungan gizi yang bermanfaat untuk tubuh.

Dalam sebuah buah lemon terdapat kandungan kalori, air, serta, kalsium, kalium, natrium, vitamin B1, B2, dan C.

Baca Juga: Tanaman Hias Plastik Sudah Kotor dan Berdebu? Ini 7 Cara Mudah untuk Membersihkannya

Air dari lemon ini memang ampuh bersihkan kotoran dan noda lemak pada barang-barang.

Bukan hanya barang-barang yang bisa merasakan kelebihan manfaat dari air lemon, tubuh pun juga.

Mengonsumsi air lemon bisa membantu melancarkan pencernaan karena kandungan serat di dalamnya.

Bahkan buah lemon bisa menjaga sistem imun tubuh karena kandungan vitamin C dalam tubuh.

Buah ini pun selalu menjadi favorit saat musim penghujan karena manfaatnya itu.