Contoh Kalimat Bahasa Inggris dengan Kata Sifat atau Adjective

By Tyas Wening, Kamis, 9 September 2021 | 11:45 WIB
Contoh kalimat Bahasa Inggris menggunakan kata sifat atau adjective. (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Kata dikelompokkan menjadi kata kerja, kata sifat, kata benda, hingga kata keterangan.

Dalam Bahasa Inggris, kelompok kata ini disebut noun, verb, adjective, dan adverb.

Kali ini, kita akan membahas mengenai kata sifat, termasuk pengertian, contoh kata, dan contoh kalimat menggunakan kata sifat atau adjective dalam Bahasa Inggris, yuk!

1. Pengertian dan Jenis Adjective dalam Bahasa Inggris

Adjective atau kata sifat berfungsi untuk menjelaskan atau memodifikasi sebuah kalimat.

Kata sifat dapat digunakan untuk menjelaskan sifat dari benda, misalnya ukuran, kualitas, isi, perasaan, dan berbagai karakteristik lainnya dari benda.

Ada beberapa jenis kata sifat atau adjective dalam Bahasa Inggris, yaitu:

- Descriptive adjective atau kata sifat deskriptif, yaitu kata sifat yang digunakan untuk menjelaskan kata benda dan kata ganti.

Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris: Give an Example of Doing Something

- Quantitative adjective, adalah kata ganti yang digunakan untuk menjelaskan jumlah dari kata benda atau kata ganti yang bisa dihitung dengan pasti.

- Indefinite adjective hampir sama dengan quantitative adjective, yaitu kata sifat untuk menjelaskan jumlah. Bedanya, indefinite adjective digunakan untuk menjelaskan kata benda atau keterangan yang jumlahnya tidak pasti.

- Possessive adjective, adalah kata sifat yang digunakan untuk menjelaskan kepemilikan.

- Articles, adalah kata sifat yang digunakan untuk mengelompokkan sebuah benda. Articles yang termasuk sebagai kata sifat adalah a, an, dan the.

- Demonstrative adjective merupakan kata sifat yang langsung menunjuk pada sesuatu atau seseorang dan selalu muncul sebelum kata yang diberi kata sifat.