Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Matematika, Apa Saja Hal-Hal yang Berkaitan dengan Lingkaran?

By Thea Arnaiz, Senin, 13 September 2021 | 11:30 WIB
Kunci jawaban soal matematika kelas 6 SD, hal-hal yang berkaitan dengan lingkaran. (Idtony/pxhere)

Bobo.id - Saat ini matematika kelas 6 SD semester akan mempelajari bab dua yaitu lingkaran. Materi kali ini teman-teman akan belajar tentang hal-hal yang berkaitan dengan lingkaran.

Lingkaran juga merupakan suatu bentuk bangun datar. Contohnya roda, jam dinding, permainan bianglala, hula hoop, dan benda lainnya berbentuk lingkaran.

Pada permasalahan sehari-hari, banyak contoh penerapan lingkaran seperti menghitung luas taman bentuk lingkaran, menghitung keliling roda sepeda, menghitung panjang lintasan roda bianglala, dan luas meja berbentuk lingkaran.

Baca Juga: Manfaat Aluminium sebagai Sumber Daya Alam Tak Dapat Diperbarui, Materi Kelas 4 SD Tema 2

Yuk, ketahui kunci jawaban hal-hal yang berkaitan dengan lingkaran!

Ayo Mencoba

1. Apakah yang kamu ketahui tentang:

a. apotema,

b. jari-jari,

c. busur?

Jawaban:

a. Apotema adalah jarak terpendek antara tali busur dengan titik pusat lingkaran.

b. Jari-jari adalah garis dari titik pusat lingkaran ke lengkungan lingkaran.

c. Busur adalah garis lengkung yang berada di lengkungan lingkaran. Garis lengkung tersebut  menghubungkan dua titik sembarang di lengkungan.