Bobo.id - Teman-teman, adakah di antara kamu yang mengetahui rumus phytagoras dalam ilmu matematika?
Dalam ilmu matematika, rumus phytagoras dikenal juga dengan sebutan teorema phytagoras.
Artinya adalah hubungan mendasar dalam bangun segitiga siku-siku.
Nama phytagoras ini diambil dari nama seorang filsuf Yunani kuno yang telah melakukan penemuan matematika dan ilmiah, salah satunya rumus matematika ini.
Baca Juga: Cara Menghitung Keliling Persegi, Persegi Panjang, dan Segitiga
Rumus Phytagoras
Berikut ini merupakan rumus phytagoras yang digunakan dalam berbagai ilmu matematika.
a2 + b2 = c2
Dengan keterangan sebagai berikut.
a dan b: panjang sisi tegak lurus dari bangun segitiga siku-siku
c: panjang sisi miring dari bangun segitiga siku-siku
Lalu, jika kamu mencari panjang sisi salah satu sisi tegak lurus, cara yang digunakan sebagai berikut.
b = √c2 – a2
a = √c2 – b2
Apakah teman-teman sudah mengerti cara pengerjaannya pada soal? Jika belum, mari kita coba kerjakan beberapa soal.
Berikut contoh soalnya.
Perhatikan gambar di atas! Diketahui panjang sisi AB adalah 24 cm, panjang sisi BC adalah 7 cm. Maka, tentukanlah panjang sisi AC dengan menggunakan rumus phytagoras.
Baca Juga: Contoh Tabel Perbedaan Ciri-Ciri Segitiga Sama Sisi, Persegi, dan Persegi Panjang, Materi Kelas 3 SD
Jawaban:
Pertama, masukkan angka pada rumus yang sudah ditunjukkan tadi.
c2 = a2 + b2
c = √b2 + a2
AC = √AB2 + BC2
AC = √242 + 72
AC = √576 + 49
AC = √625
AC = 25 cm
Nah, jadi panjang sisi AC adalah 25 cm dengan menggunakan rumus phytagoras.
Mari kita coba soal berikutnya.
Dengan gambar segitiga yang sama, kita ubah panjang AC menjadi 17 cm, panjang sisi AB adalah 15 cm. Carilah panjang sisi BC menggunakan rumus phytagoras.
Jawaban:
c2 = a2 + b2
b = √c2 - a2
BC = √AC2 - AB2
BC = √172 - 152
BC = √289 - 225
BC = √64
BC = 8 cm
Baca Juga: Pengertian dan Rumus Menghitung Luas Segitiga dan Keliling Segitiga
Jadi, panjang sisi BC adalah 8 sentimeter sesuai dengan cara penghitungan menggunakan rumus phytagoras.
Nah, itulah penjelasan dan cara menghitung sisi segitiga siku-siku dengan rumus phytagoras, teman-teman.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.