Jangan Dibuang Dulu, Silica Gel Bisa Dimanfaatkan untuk 7 Hal Ini! Salah Satunya Melindungi Benih Tanaman

By Amirul Nisa, Kamis, 16 September 2021 | 16:15 WIB
Silica gel yang bisa dimanfaatkan untuk atasi kelembapan. (pxhere)

5. Melindungi Benih Tanaman

Teman-teman yang senang berkebun juga bisa memanfaatkan silica gel.

Jika teman-teman memiliki benih, simpanlah ke dalam kemasan yang sudah diletakkan silica gel di dalamnya agar tidak berjamur sebelum ditanam.

6. Mempercepat Proses Pengeringan Bunga

Jika teman-teman suka membuat bunga kering sendiri atau mengeringkan kelopak bunga, silica gel bisa membantu mempercepat proses pengeringan.

Silica gel juga akan membantu bunga mempertahankan warna dan bentuk aslinya.

Baca Juga: Jangan Sampai Berjamur, Ketahui 5 Langkah Mencuci dan Merawat Tirai Kamar Mandi

7. Menjaga Kesegaran Makanan

Bukan hanya untuk perlengkapan elektronik, silica gel juga bisa membantu menjaga makanan agar tetap segar.

Beberapa makanan yang tidak bisa disimpan di kulkas, biasanya harus disimpan di tempat dengan suhu ruangan.

Untuk menjaga kesegaran, teman-teman bisa menambahkan silica gel pada kota penyimpan bawang atau kentang.

Letakan satu atau dua bungkus silica gel pada bagian bawah wadah penyimpanan.

Ada banyak manfaat dari silica gel, dari menjaga barang elektronik sampai bahan makanan.