Hati-Hati Beracun, 5 Tanaman Hias Ini Ternyata Tidak Boleh Diletakkan di Dalam Rumah, Salah Satunya Aglonema

By Thea Arnaiz, Kamis, 16 September 2021 | 19:00 WIB
Sebaiknya berhati-hati ketika memasukkan tanaman hias ke dalam rumah karena bisa menyebkan keracunan. (minka2507/pixabay)

4. Mistletoe

Biasa dijadikan hiasan, ternyata mistletoe juga mengandung racun. (suju-foto/pixabay)

Mistletoe meskipun termasuk tumbuhan parasit, ternyata terlihat indah jika dijadikan tanaman hias.

Biasanya, tanaman ini juga menjadi tanaman hias tambahan ketika hari Natal tiba. Padahal tanaman ini tidak baik jika diletakkan di dalam rumah.

Karena, jika sampai bijinya tertelan akan menyebabkan keracunan dengan gejala mual, diare, dan muntah-muntah.

Baca Juga: Bisa Bikin Tidak Nyaman, Jangan Lupa Bersihkan 8 Benda yang Ada di Kamar Tidur Ini

5. Aglonema

Aglonema menjadi salah satu tanaman hias populer yang sering diletakkan di dalam ruangan.

Karena perawatannya yang mudah dan mempunyai corak daun yang mencolok dan unik. Padahal, aglonema bisa sebabkan keracunan jika kita terkena getahnya.

Getahnya, bisa sebabkan gatal-gatal dan pembengkakan pada area mulut sampai gejala yang paling parah adalah kejang-kejang.

Nah, itulah teman-teman tanaman yang sebaiknya tidak dimasukkan ke dalam rumah sebagai tanaman hias karena bisa menimbulkan gejala keracunan dari ringan sampai parah.

Tonton video ini, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.