Mulai dari Sapu hingga Pembersih Kaca, Inilah 5 Alat Kebersihan yang Wajib Ada di Rumah

By Thea Arnaiz, Senin, 20 September 2021 | 15:30 WIB
Ketahui alat-alat kebersihan yang sebaiknya ada di rumah. (jcomp/freepik)

 

Bobo.id - Rumah tentunya perlu dibersihkan setiap hari agar lingkungan rumah sehat dan terhindar dari penyebaran kuman dan bakteri.

Selain itu, juga membuat rumah rapi dan terlihat enak dipandang. Untuk itu, teman-teman perlu mempunyai beberapa peralatan yang bisa membantu pekerjaan membersihkan rumah lebih mudah.

Kira-kira apa saja alat-alat yang dibutuhkan untuk membantu pekerjaan kamu membersihkan rumah? Berikut alat-alat kebersihan yang wajib kamu miliki. Yuk, simak berikut ini.

Baca Juga: Semut Tak Akan Balik Lagi, Ini Cara Membuat Obat Semprot Alami Pengusir Semut

1. Sapu dan Pengki

Setiap rumah pasti mempunyai alat kebersihan ini. Sapu dan pengki berguna untuk membersihkan lantai rumah.

Teman-teman bisa membersihkan tiap sudut-sudut rumah dengan sapu dan menampung kotorannya dengan pengki.

Saat ini sebenarnya ada yang lebih modern untuk membersihkan debu di lantai, yaitu dengan vacuum cleaner.

Namun, setidaknya dengan menggunakan sapu dan pengki bisa menghemat penggunaan listrik.