Contoh Dialog Bahasa Inggris: Clothes dan Jenis Pakaian

By Tyas Wening, Senin, 20 September 2021 | 10:50 WIB
Contoh dialog bahasa Inggris tentang clothes. (Pixabay)

Bobo.id - Pakaian atau clothes dalam bahasa Inggris terdiri dari berbagai jenis, misalnya baju, celana, rok, jaket, dan lainnya.

Apakah ada jenis pakaian tertentu yang menjadi favorit teman-teman untuk digunakan?

Saat berpakaian, kita harus memilih pakaian yang nyaman dan sesuai dengan kondisi, suhu, atau keadaan tempat kita berada.

Kali ini, kita cari tahu tentang clothes atau pakaian, termasuk jenis-jenis dan contoh dialognya dalam Bahasa Inggris, yuk!

Baca Juga: Contoh Dialog Bahasa Inggris: Flowers dan Nama-Nama Bunga

Name of Clothes

Seperti yang sudah Bobo sebutkan sebelumnya, ada berbagai jenis pakaian yang dipakai sehari-hari, yaitu:

1. Shirt: Kemeja

2. Tshirt: Kaos

3. Trouser: Celana pendek

4. Pants: Celana

5. Jeans: Jins

6. Skirt: Rok

7. Dress: Gaun

8. Pajamas: Piyama

9. Jacket: Jaket

10. Sweater: Switer/baju hangat