4. Perawatan
Pada dasarnya pilihan pengobatan untuk mulut gatal bervariasi tergantung pada penyebabnya. Menurut Medical News Today, beberapa perawatan lidah di antaranya:
- Obat antihistamin untuk meredakan gejala penyumbatan, bersin, dan gatal-gatal.
- Epinefrin yaitu obat untuk melemaskan otot-otot pernapasan dan untuk reaksi gejala yang parah.
- Obat antijamur untuk mengobati sariawan.
Baca Juga: Cara Mudah Mengatasi Lidah Gatal Setelah Makan Nanas, Salah Satunya Pakai Garam
5. Pencegahan
Mengutip Healthline, dalam kasus tertentu, Anda dapat mencegah lidah gatal dengan cara berikut:
- Menghindari alergen.
- Masak bahan makanan hingga matang sempurna.
- Menyikat gigi dan bersihkan gigi dengan benang agar bersih sampai ke sela-sela.
- Menjaga kebersihan peralatan mulut seperti sikat gigi atau gigi palsu.
(Penulis: Penulis Jessica Rosa Nathania)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.