2. Membuat Rambut Lebih Berkilau
Manfaat minyak zaitun untuk membuat rambut lebih berkilau ini masih berhubungan dengan manfaat yang pertama.
Saat rambut menjadi lebih lembap, maka rambut akan terlihat lebih sehat dan berkilau.
Minyak zaitun juga mengandung vitamin A dan antioksidan, yang melindungi lapisan keratin pada rambut.
Baca Juga: Mengapa Mulut Terasa Pahit Ketika Tubuh Mengalami Demam? Ini Penjelasannya
3. Menenangkan Kulit Kepala
Manfaat ketiga dari minyak zaitun adalah untuk menenangkan kulit kepala, karena adanya sifat antijamur dan antibakteri.
Kedua sifat ini akan membantu untuk mengurangi rasa gatal karena adanya ketombe di kulit kepala.
Selain itu, efek melembapkan dari minyak zaitun juga akan membantu untuk mengatasi kulit kepala yang kering dan mengatasi folikel kulit kepala yang tersumbat dan menyebabkan ketombe.