Macam-Macam Adaptasi Hewan Beserta Contohnya, Adaptasi Morfologi hingga Tingkah Laku

By Ikawati Sukarna, Kamis, 23 September 2021 | 10:22 WIB
Macam-macam adaptasi hewan beserta contohnya. (Pixabay)

Contoh hewan yang melakukan adaptasi morfologi antara lain: 

a. Domba 

Domba memiliki tanduk di bagian atas kepalanya. Fungsi dari tanduk tersebut untuk melindungi diri dari musuhnya. 

b. Singa

Singa memiliki bentuk kuku yang tajam dan panjang. Letak kuku tersebut ada di keempat kakinya. 

Kuku singa memiliki beragam fungsi, lo, antara lain untuk mencengkram musuh dan mengoyak makanan. 

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD Tema 2, Cara Hewan Beradaptasi

3. Adaptasi Tingkah Laku 

Adaptasi ini dilakukan dengan membuat tingkah laku yang berbeda dengan hewan lainnya. 

Contoh hewan yang melakukan adaptasi tingkah laku adalah cicak dan belalang. 

a. Cicak 

Cicak akan memutuskan ekornya saat bertemu dengan musuh. Meskipun begitu ekor cicak akan tumbuh kembali. 

b. Belalang 

Selain itu, belalang juga melakukan adaptasi saat bertemu dengan musuhnya. Caranya dengan berubah warna sesuai tempat yang dihinggapinya. 

Nah, itu tadi macam-macam adaptasi hewan, ada adaptasi fisiologi, tingkah laku dan morfologi. 

(Buku Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam, Kelas 5 SD)

 

Tonton video ini, yuk! 

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.