5 Cara Mudah Menghilangkan Noda Stiker, Bisa Gunakan Selai Kacang hingga Larutan Cuka

By Ikawati Sukarna, Kamis, 23 September 2021 | 15:30 WIB
Cara mudah menghilangkan noda stiker, salah satunya bisa menggunakan selai kacang. (Pixabay)

 

Bobo.id - Apakah teman-teman suka bermain dan menempelkan stiker di rumah?

Bermain dengan stiker memang menyenangkan. Namun, untuk menghilangkan noda stiker tidak mudah dilakukan, lo. 

Noda stiker selain terasa lengket di tangan, juga bisa membuat permukaan benda menjadi kotor dan menghitam. 

Lalu, bagaimana cara menghilangkan noda bekas stiker tersebut? Jangan khawatir. 

Dikutip dari kompas.com, ada beberapa cara mudah yang bisa digunakan untuk menghilangkan noda stiker di permukaan benda

Baca Juga: Noda Bekas Stiker Buat Tampilan Tak Menarik, Bersihkan dengan Cara Ini

1. Selai Kacang

Selain untuk bahan olesan roti, selai kacang juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda bekas stiker. 

Selai kacang ternyata ampuh menghilangkan noda stiker yang tertempel dipermukaan kaca ataupun kayu. 

Cara penggunaannya, cukup oleskan selai kacang ke bagian noda stiker. Lalu, diamkan beberapa menit dahulu. 

Kemudian lap seluruh permukaan tadi dengan menggunakan kain basah. Bila belum bersih, ulangi cara ini beberapa kali.