2. Obat Anti Nyamuk
Karena kita berkemah pasti berada di alam bebas, tentunya akan banyak nyamuk yang bisa mengganggu teman-teman.
Oleh karena itu, jangan sampai tidak membawa obat nyamuk, ya. Teman-teman harus tetap waspada pada gigitan nyamuk, karena selain mengganggu juga bisa sebabkan penyakit demam berdarah atau malaria.
Selain itu, bisa tambahkan obat anti serangga agar semakin nyaman jika ternyata ada serangga lain yang dapat mengiritasi tubuh.
Baca Juga: Tak Hanya untuk Tubuh, Lemon Ternyata Bisa Dipakai untuk Membersihkan Rumah, Ini 5 Kegunaannya
3. Perlengkapan Memasak
Karena kemungkinan teman-teman akan menginap di alam bebas selama beberapa hari, perlengkapan memasak bisa jadi diperlukan.
Bawalah peralatan masak yang berukuran kecil dan lebih ringkas. Kita juga bisa membawa bahan makanan yang bisa diolah cepat dan praktis.