3 Alasan Kucing Hobi Menjilat Tubuhnya Sendiri, Salah Satunya Bersihkan Luka

By Grace Eirin, Sabtu, 2 Oktober 2021 | 11:30 WIB
Alasan kucing suka menjilati dirinya sendiri. (Pexels/Inge Wallumrod)

Selain itu, ketika anak kucing sedang menyusu, induk kucing akan menjilati bagian perut untuk melancarkan pencernaan anak kucing. 

Karena sudah terbiasa sejak kecil, anak kucing akan meniru kebiasaan ibunya hingga menjadi kucing dewasa. 

Sehingga, kucing-kucing akan suka menjilati tubuhnya sendiri, sebagai pengganti jilatan dari ibunya. 

Baca Juga: Kucing Suka Bersembunyi Padahal Sudah di Dalam Rumah? Ini Penjelasannya

2. Membersihkan Luka

Jilatan kucing ternyata juga memiliki fungsi yang menguntungkan untuk kucing. 

Salah satu fungsinya adalah membersihkan luka dan mencegah infeksi pada bagian tubuhnya. 

Walaupun tertutup bulu, kulit kucing juga mengandung bakteri dan kuman. 

Air liur dari lidah kucing ini, membantu kucing merontokkan bakteri dan kuman dari tubuhnya. 

Selain itu, lidahnya yang kasar bisa mengangkat sel-sel kulit mati yang menempel pada kulitnya.