Dianggap Bisa Membersihkan Lebih Baik, Perlukah Mencuci Buah dan Sayur Menggunakan Sabun Cuci?

By Tyas Wening, Minggu, 3 Oktober 2021 | 18:00 WIB
Buah dan sayur tidak perlu dicuci dengan sabun cuci. (Pixabay)

Bobo.id - Sebelum mengolah bahan makanan, maka bahan makanan itu perlu dicuci lebih dulu, misalnya seperti buah dan sayur.

Tujuannya adalah untuk membersihkan kulit buah dan sayur dari berbagai kotoran, agar tidak masuk ke dalam pencernaan.

Salah satu zat yang juga dibersihkan saat mencuci buah dan sayur adalah zat pestisida pada permukaannya.

Pestisida ini digunakan untuk menyingkirkan hama yang bisa merusak buah dan sayuran.

Namun sayangnya, zat pestisida ini akan berbahaya jika sampai tertelan.

Baca Juga: Waspada Sisa Pestisida Masih Menempel di Buah, Ini 5 Cara Alami untuk Membantu Menghilangkannya

Untuk membersihkan kotoran dan pestisida pada permukaan buah dan sayur, perlukah mencucinya menggunakan sabun, misalnya dengan sabun cuci piring?

Yuk, cari tahu!

Pentingnya Mencuci Buah dan Sayur Sebelum Diolah dan Dikonsumsi

Mencuci bahan makanan seperti sayur dan buah penting dilakukan sebelum mengonsumsinya, teman-teman.