Bobo.id - Setiap hewan memiliki habitatnya masing-masing, ada yang dapat hidup di dataran tinggi, ada yang di dataran rendah.
Apa yang teman-teman ketahui mengenai habitat hewan?
Habitat adalah tempat hidup organisme tertentu; tempat hidup yang alami bagi tumbuhan atau hewan; lingkungan kehidupan asli.
Atau dengan kata lain, habitat adalah tempat tinggal alami hewan dan tumbuhan.
Misalnya, ikan memiliki habitat di perairan, sesuai dengan ciri-ciri dan kemampuan tubuh mereka.
Baca Juga: Perbedaan Karakteristik Wilayah Pantai, Dataran Rendah, dan Dataran Tinggi, Materi Kelas 4 SD Tema 3
Pada pelajaran kelas 4 SD tema 3, teman-teman akan mempelajari mengenai kenampakan alam dataran tinggi dan dataran rendah.
Nah, saat ini kita akan mencari tahu, hewan apa saja yang dapat hidup di wilayah dataran tinggi?
Berikut ini penjelasan yang bisa kamu simak untuk menemukan kunci jawaban pertanyaan di atas.
Ciri-Ciri Dataran Tinggi
Dataran tinggi merupakan dataran yang berlokasi di daerah pegunungan dengan ketinggian 500 meter di atas permukaan laut.
Dataran tinggi juga disebut dengan plato dengan ketinggian mencapai 700 meter di atas permukaan laut.
Dataran tinggi memiliki ciri bentuk permukaan alam yang bergelombang atau berbukit.
Suhu lingkungan dataran tinggi merupakan suhu yang dingin, berbeda dengan pantai dan dataran rendah.
Dengan suhu yang dingin ini mengakibatkan tidak semua tumbuhan dapat hidup dengan subur di wilayah ini.
Ini berhubungan dengan ketersediaan hewan yang hidup di dataran tinggi.
Baca Juga: Contoh Perilaku Manusia yang Dapat Merusak Lingkungan, Materi Kelas 4 SD Tema 3
Hewan yang Hidup di Dataran Tinggi
Adapun beberapa hewan yang mudah ditemukan di wilayah dataran tinggi antara lain sebagai berikut.
Sapi, banyak dipelihara di daerah dataran tinggi. Biasanya dipelihara dalam jumlah besar atau peternakan.
Sapi-sapi yang hidup di dataran tinggi ini merupakan jenis sapi perah yang menghasilkan susu.
Domba dan kambing penghasil susu juga mudah ditemukan di wilayah dataran tinggi karena suhu lingkungan memengaruhi susu yang dihasilkan.
Selain itu, hewan-hewan yang habitatnya di dataran tinggi memiliki ciri fisik yang berbeda dengan hewan habitat lainnya, yaitu bulunya tebal.
Bulu yang tebal ini untuk melindungi diri mereka dari suhu yang dingin.
Hewan yang hidup di dataran tinggi juga memiliki kemampuan bertahan dalam suhu rendah namun tidak cocok dengan suhu yang tinggi atau panas.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 3, Apa yang Menyebabkan Burung Cenderawasih Terancam Punah?
Selain sapi perah, domba, dan kambing, kuda dan monyet mudah ditemukan di dataran tinggi.
Kuda memiliki daya tahan tubuh yang kuat dan dapat hidup di udara yang dingin. Monyet juga dapat ditemukan di hutan-hutan yang ada di daerah pegunungan.
Nah, itulah jenis hewan yang habitatnya di dataran tinggi, teman-teman.
Penjelasan mengenai habitat hewan ini juga dapat digunakan oleh orang tua untuk mendampingi kegiatan belajar anak di rumah.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.