6 Contoh Pemanfaatan Sumber Daya Alam, Mulai dari Aktivitas Pertanian hingga Kehutanan

By Sarah Nafisah, Kamis, 7 Oktober 2021 | 08:00 WIB
Apa saja contoh pemanfaatan sumber daya alam di Indonesia? (Photo by Tom Fisk from Pexels)

6. Aktivitas Kehutanan

Sumber daya alam yang juga sangat berlimpah di Indonesia adalah sumber daya alam hutan.

Hutan telah lama dimanfaatkan penduduk untuk berbagai keperluan, baik sebagai sumber pangan, penghasil kayu bangunan serta sumber tambang dan mineral berharga.

Pemanfaatan hutan kemudian dilakukan secara rutin dengan mengambil sumber daya yang ada di dalamnya secara besar-besaran.

Aktivitas penebangan hutan terus dilakukan untuk diambil kayunya dan atau dijadikan lahan pertanian dan perkebunan.

Akibatnya, luas hutan Indonesia makin berkurang dan banyak kerusakan. Tidak sedikit spesies yang terancam punah bahkan telah punah.

Baca Juga: Jenis Sumber Daya Alam Berdasarkan Habitat: Terestris dan Akuatik

Kayu merupakan hasil hutan yang banyak dimanfaatkan penduduk Indonesia, misalnya untuk bahan bangunan perabotan, bahan bakar, dan lain-lain.

Oleh karena itu, agar hutan tidak rusak, pemerintah menjadikan kawasan untuk dikembangkan sebagai hutan produksi, yaitu hutan yang sengaja ditanam untuk diambil kayunya.

Nah, itulah tadi penjelasan tentang enam contoh pemanfaatan sumber daya alam di Indonesia. Mulai dari aktivitas pertanian hingga aktivitas kehutanan.

Sumber: Buku Ilmu Pengetahuan Sosial / Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, tahun 2014.

Tonton video ini, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.