Fenomena suhu dingin ini sudah menjadi fenomena tahunan yang terjadi di Indonesia.
Untuk tingkat kedinginan setiap daerah tentu berbeda-beda.
Hal ini bergantung daa dipengaruhi oleh tingkat kecerahan awan daerah masing-masing di Indonesia.
Perlu diketahui bahwa semakin panjang musim kemarau dan semakin cerah awan di atas langit Indonesia.
Maka, suhu udara di malam hari pun akan semakin dingin.
Baca Juga: Kurangnya Awan dan Hujan, Ini Penjelasan Penyebab Fenomena Suhu Dingin di Indonesia
Kapan Suhu Dingin Ini Berhenti?
Dikutip dari Kompas.com, fenomena suhu dingin dan angin kencang ini akan terus berlangsung sampai musim hujan tiba.
Harus diketahui bahwa saat masih ada daerah-daerah di Indonesia yang mengalami musim kemarau, maka suhu dingin ini akan terus berlangsung.
Sebaliknya, jika sebagian daerah-daerah di Indonesia tidak mengalami musim kemarau lagi, maka suhu tidak akan sedingin sekarang.