Privasi Pengguna WhatsApp Makin Terjaga, Fitur Sembunyikan Foto Profil Ini Mulai Diuji Coba

By Amirul Nisa, Sabtu, 9 Oktober 2021 | 11:00 WIB
Fitur baru WhatsApp mulai diuji coba. (MaxPixel's contributors)

Untuk mengecek atau mengubah pengaturan, teman-teman bisa membuka pengaturan/setelan WhatsApp (titik tiga di kanan atas).

Kemudian pilih Akun > Privasi > Foto profil.

Setelah itu, teman-teman bisa memilih kepada siapa foto profil akan diperlihatkan.

Saat ini, versi terakhirnya adalah WhatsApp beta 2.21.21.5 pada Android.

Sementara itu pada iOS versi 2.21.200.14.

Baca Juga: Fitur Baru Whatsapp, Kini Ada Pengaturan Waktu untuk Akses Foto dan Video

Pengaturan Baru pada Fitur Obrolan Grup

Selain fitur tersebut, belum lama ini WhatsApp membuat fitur baru terkait panggilan grup.

Nama fitur tersebut adalah "Joinable Call" yang akan memberikan kemudahan untuk bergabung pada panggilan yang sudah terlewatkan.

Sebelum adanya pengaturan ini, saat salah satu orang keluar dari panggilan grup, maka ia harus dipanggil ulang untuk bergabung di obrolan.

Namun, dengan adanya fitur baru ini hal tersebut tidak perlu dilakukan lagi.