Contoh Kewajiban dan Hak Tentang Makanan, Materi Kelas 3 SD Tema 4

By Amirul Nisa, Senin, 11 Oktober 2021 | 09:30 WIB
Setiap anak memiliki hak untuk makan makanan yang sehat. (Foto oleh Katerina Holmes dari Pexels)

Hak ini berkaitan dengan hak hidup yang sudah dimiliki sedari lahir.

Selain itu, hak ini juga berkaitan dengan hak untuk hidup secara layak yang sudah dimiliki sedari dalam kandungan.

Untuk memperoleh dua hal tersebut, setiap manusia memiliki hak untuk makan.

Makan, makanan yang sehat bisa membuat manusia hidup dengan baik dan sehat.

Baca Juga: 4 Cara Melatih Kelenturan Tubuh saat Olahraga, Materi Kelas 3 SD Tema 4

Kewajiban tentang Makanan 1. Bersyukur atas semua makanan yang ada.

2. Makan makanan yang sudah disediakan.

3. Membaca doa sebelum dan sesudah makan.

4. Mengambil makanan secukupnya.

5. Menghabiskan makanan yang sudah diambil.

Kewajiban ini harus dilakukan agar teman-teman dapat terus bersyukur atas apapun yang sudah didapatkan.

Selain itu, dengan menghabiskan makanan yang sudah diambil, teman-teman menunjukan rasa terima kasih pada orang-orang yang berperan dalam mengolah makanan tersebut.

Nah, itu tadi berbagai penjelasan tentang hak dan kewajiban yang dimiliki setiap orang.

Dua hal yang harus berjalan beriringan tersebut harus dijalankan dengan seimbang, termasuk saat bersikap pada makanan.

Tonton video ini, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.