Papua Raih Medali Emas pada Cabor Atletik Nomor Lempar Cakram Putra di PON XX Papua 2021

By Grace Eirin, Rabu, 13 Oktober 2021 | 16:41 WIB
Papua berhasil raih medali emas pada cabor atletik lempar cakram di PON XX Papua 2021. (Photo by Andrea Piacquadio from Pexels)

Bobo.id - Papua berhasil meraih medali emas pada cabang olahraga Atletik nomor Lempar Cakram Putra di PON XX Papua 2021.

Medali emas tersebut didapatkan setelah berhasil mengalahkan jauh lemparan cakram dari atlet perwakilan Sumatera Utara.

Lemparan Arnoldus Gawai, atlet lempar cakram perwakilan Papua berhasil mencapai jarak 49,78 meter. 

Baca Juga: Kalahkan Jawa Barat, Papua Raih Emas di Cabor Sepak Bola Putri dalam PON Papua XX 2021

Sedangkan Hardodi Sihombing, atlet perwakilan Sumatera Utara mencapai jarak lemparan sejauh 49,70 meter.

Pertandingan tersebut diselenggarakan di Arena Atletik Mimika Sport Center, Kabupaten Mimika pada Rabu (13/10).

Setelah berhasil mencapai jarak tersebut, Arnoldus Gawai meraih medali emas untuk cabor Atletik Lempar Cakram Putra, dan diikuti oleh Hardodi Sihombing dengan medali peraknya.