Setelah menetas, muncullah nimfa yang belum memiliki sayap dan alat reproduksi.
Nimfa yang baru menetas biasanya berwarna putih dan akan berubah warna menjadi hijau atau cokelat ketika terkena sinar matahari.
Setelah 30 hingga 40 hari, mulailah muncul sayap pada nimfa yang menandakan peralihan menuju tahap dewasa.
Setelah dewasa, belalang bisa bertahan hingga 12 bulan dengan mencari makanan di alam liar.
2. Capung
Selain belalang, juga ada capung sebagai serangga yang mengalami metamorfosis tidak sempurna.
Baca Juga: Dikenal sebagai Hama, Kecoak Ternyata Pintar Beradaptasi! Ini 4 Fakta Menarik dari Kecoak
Tahapan metamorfosis capung adalah telur, nimfa, dan capung dewasa.
Tahapan ini dimulai dari telur yang memiliki cangkang licin dan berlendir, berbeda dengan telur hewan lain yang keras.
Capung betina dapat menghasilkan 100.000 butir telur dalam satu kali tahap bertelur.
Setelah melewati 2 hingga 5 minggu, telur akan menetas menjadi larva. Larva ini terus bertumbuh dan berkembang hingga menjadi nimfa.
Nimfa memiliki ciri fisik yang hampir sama dengan capung dewasa, namun ukurannya lebih kecil.