Jangan Sembarangan Lagi! Ini Cara Mencuci Tangan yang Baik dan Benar untuk Cegah Penyebaran Penyakit

By Ikawati Sukarna, Kamis, 14 Oktober 2021 | 18:15 WIB
cara mencuci tangan yang baik dan benar. (Pixabay)

Bobo.id - Tangan selalu menyentuh berbagai barang dan benda. Akibatnya, ada beragam virus dan kuman yang menempel pada tangan. 

Saat virus dan kuman menempel, maka bisa menimbulkan masalah kesehatan, seperti diare ataupun infeksi pernapasan. 

Nah, salah satu cara untuk membunuh kuman dan bakteri adalah dengan mencuci tangan dengan air ataupun hand sanitizer

Apakah teman-teman tahu cara mencuci tangan yang baik dan benar? Ternyata mencuci tangan itu tidak bisa dilakukan dengan sembarangan, lo. 

Untuk mengetahui cara mencuci tangan. Yuk, simak! 

Baca Juga: Jangan Disepelekan, 4 Hal Ini Bikin Kita Mudah Terserang Penyakit, Salah Satunya Malas Cuci Tangan

Cara Mencuci Tangan dengan Baik dan Benar 

Ada dua cara yang bisa digunakan, yaitu dengan menggunakan air ditambah sabun dan dengan menggunakan hand sanitizer

Jika keduanya dibandingkan, maka mencuci tangan dengan sabun yang paling baik. Alasannya, karena sabun mengandung zat antiseptik atau antibakteri. 

Kedua kandungan tersebut bisa membunuh dan mencegah penyebaran penyakit.