Jangan Sampai Salah dan Bikin Rumah Kotor, Ini 4 Penyebab Debu Bisa Kembali dengan Cepat

By Amirul Nisa, Minggu, 17 Oktober 2021 | 19:00 WIB
Alat kebersihkan untuk menyedot debu yang sering muncul di rumah. (pixabay)

Bobo.id - Membersihkan rumah yang berdebu memang perlu dilakukan agar lingkungan rumah tetap bersih dan sehat.

Namun, debu yang muncul lagi setelah dibersihkan, memang cukup menjengkelkan.

Debu yang kembali muncul dengan cepat itu, membuat pekerjaan berberes rumah tidak kunjung selesai.

Ternyata debu-debu tersebut muncul kembali bukan tanpa sebab.

Menurut penjelasan ahli, debu adalah partikel yang bisa bergerak dengan sangat cepat.

Baca Juga: Tungau Debu pada Bantal, Guling, dan Kasur Berdampak Buruk pada Kesehatan, Jangan Lupa Jemur dan Ganti Secara Rutin

Kecepatannya itu membuat partikel halus itu bisa muncul dengan cepat di permukaan yang sudah dibersihkan.

Walau begitu, penyebab debu kembali muncul dengan cepat, bisa juga disebabkan teknik membersihkan yang salah.

Teknik yang salah, membuat teman-teman hanya memindahkan debu dari satu perabotan ke perabotan lain.

Untuk mencegah debu kembali muncul pada permukaan yang baru dibersihkan, ubah metode pembersihan dan gunakan alat yang tepat.