Pada duri landak ini juga terdapat sisik yang tumbuh seiring waktu.
Jika kita melihat di kartun atau animasi, duri landak bisa dilempar atau lepas dari tubuh landak ketika ia bergoyang.
Ternyata itu tidak sesuai dengan kenyatannya, teman-teman. Dilansir dari Live Science, duri landak tidak dapat dilempar maupun diproyeksikan.
Bentuk Fisik dan Habitat Landak
Landak yang berukuran paling besar adalah jenis landak jambul Afrika Utara. Ia bisa tumbuh hingga 90 sentimeter.
Sedangkan landak terkecil, yaitu Bahia hairy dwarf porcupine panjangnya 38 sentimeter.
Baca Juga: Dijuluki Hewan Karnivora Darat Terbesar, Inilah Fakta Menarik Seputar Beruang Kutub
Sedangkan berat landak juga beragam berdasarkan jenisnya masing-masing.
Rata-rata landak memiliki berat 1,2 kilogram sedangkan yang terbesar bisa mencapai 35 kilogram.
Duri-duri landak, rata-rata berukuran 10 sentimeter. Namun untuk landak besar bisa memiliki duri yang panjangnya mencapai 51 sentimeter.
Landak suka bersembunyi di sarang pada cabang pohon atau akar yang kusut, celah batu, semak-semak, hingga batang kayu.