Pahlawan Avenger yang Jenius, Ini 5 Fakta Iron Man! Salah Satunya Bisa Angkat Beban 100 Ton

By Amirul Nisa, Rabu, 20 Oktober 2021 | 18:53 WIB
5 fakta menarik tentang Iron Man. (Marvel Studios)

Untuk mengimbangi kekuatan Hulk guna menenangkannya saat mengamuk, Tony Stark menciptakan armor yang lebih kuat.

Armor tersebut diberi nama Hulkbuster yang mampu mengangkat beban hingga 175 ton.

3. Tokoh Tony Stark Terinspirasi dari Orang Nyata

Tahu tidak teman-teman, kalau ternyata tokoh Tony Stark terinsipirasi dari dunia nyata?

Tokoh pahwalan itu terbentuk karena terinspirasi oleh seorang tokoh Amerika Serikat.

Howard Hughes adalah tokoh tersebut yang dikenal oleh banyak orang sebagai sosok yang jenius dan menjunjung kemanusiaan.

Tokoh Amerika Serikat itu dikenal juga sebagai seorang pilot, penemu, petualang, dan juga sutradara film.

Baca Juga: Tak Hanya Iron Man, Hewan Ini Juga Punya Pelindung Besi di Tubuhnya

4. Pemilik Area 51

Mungkin teman-teman tidak bisa menemukan fakta ini pada film Iron Man atau Avanger.

Tony Stark yang merupakan miliarder ini ternyata sudah membeli area 51.

Area 51 merupakan fasilitas Angkatan Udara miliki pemerintah Amerika Serikat, yang berada di Nevada.

Hal ini diceritakan dalam seri komik Avanger #19, yang disebutkan bawah Tony Stark membeli tempat tersebut saat pemerintah menjualnya secara diam-diam.