Bisa Bikin Makanan Jadi Lebih Enak, Ini 3 Cara Pakai Cuka Apel untuk Makanan

By Thea Arnaiz, Kamis, 21 Oktober 2021 | 18:15 WIB
Gunakan cuka apel sebagai penyedap masakan. (wicherek/pixabay)

1. Bumbu Marinasi

Tambahkanlah cuka apel sebagai bumbu marinasi. (saniusman89/pixabay)

Marinasi adalah proses memasak dengan cara merendam makanan dalam larutan bumbu sebelum dimasak.

Cara sederhana menggunakan cuka apel untuk memasak adalah dengan menjadikannya bumbu marinasi.

Kita bisa memarinasi daging sapi atau ayam dengan cuka apel sebelum diolah menjadi berbagai macam masakan.

Selain bisa menambah rasa, cuka apel pada bumbu marinasi juga bisa membantu mengempukkan daging.

Baca Juga: Lezat dan Praktis, Ini 4 Resep Kwetiau Goreng untuk Menu Sarapan Mengenyangkan Besok

2. Menjadi Campuran Saus Salad

Cuka apel juga bisa kita gunakan sebagai saus salad, lo. Saus salad yang ditambah cuka apel rasanya bisa lebih segar.

Buatlah saus salad dengan campuran cuka apel, minyak sayur, dan bumbu lainnya.

Jangan langsung mencampurkan cuka apel ke dalam campuran salad, karena bisa membuat rasa salad terlalu asam.