3. Sikat Gigi
Sama halnya dengan handuk, sikat gigi juga bisa menjadi sarang bakteri, lo.
Teman-teman dianjurkan menyinpan sikat gigi ini di tempat yang kering dan tertutup.
Dengan begitu, sikat gigi akan terhindar dari kontaminasi bakteri.
Bakteri yang menempel pada sikat gigi bisa berdampak berbahaya untuk kesehatan.
Baca Juga: Bikin Kamar Mandi Bebas Bau, Ini 5 Cara Mudah untuk Atasi Bau di Kamar Mandi
4. Keranjang Cucian
Meletakan keranjang baju kotor di kamar mandi memang akan memberikan kemudahan.
Namun, kondisi kamar mandi yang lembab bisa menyebabkan jamur muncul di pakaian.
Selain itu, pakaian kotor yang memiliki bau asam dan kelembapan kamar mandi bisa menjadi tempat bakteri tumbuh dengan cepat.
Bahkan bakteri itu sulit dihilangkan walau dicuci dengan menggunakan suhu tinggi.
Karena itu, carilah tempat meletakan baju kotor di luar kamar mandi, agar kuman tidak semakin kuat menempel.