Pemilik Kucing Harus Waspada! Feline Calicivirus Mudah Menular ke Sesama Kucing, Ini Cara Penularan yang Harus Dihindari

By Grace Eirin, Jumat, 29 Oktober 2021 | 15:00 WIB
3 cara penularan Feline Calicivirus pada kucing peliharaan yang harus dihindari. (Pexels/Arina Krasnikova)

Penularan Feline Calicivirus

1. Secara Langsung

Penularan Feline Calicivirus dapat terjadi secara langsung.

Artinya kucing yang positif Feline Calicivirus bisa menularkan virus kepada kucing yang negatif, jika saling mendekatkan tubuh atau wajahnya. 

Misalnya, kucing positif Feline Calicivirus bersin ke hadapan kucing yang negatif, maka akan terjadi penularan. 

Atau ketika kucing positif Feline Calicivirus berada mendekatkan tubuh dan wajah ke kucing lain yang negatif, maka akan terjadi penularan juga. 

Ini disebabkan oleh adanya droplet-droplet virus yang rentan dihirup oleh kucing yang negatif. 

Baca Juga: Hati-Hati Menular! Kenali Ringworm, Penyakit Kulit pada Kucing yang Disebabkan oleh Jamur

2. Melalui Perantara

Penularan Feline Calicivirus dapat terjadi melalui berbagai perantara, contohnya benda atau manusia. 

Artinya kucing yang positif Feline Calicivirus bisa menularkan virus kepada kucing yang negatif, jika saling berbagi tempat makan atau mainan. 

Misalnya, kucing positif Feline Calicivirus pernah bersin dan menyebarkan virus ke tempat makan dan mainannya. 

Lalu, beberapa saat kemudian, kucing yang negatif makan dari tempat makan yang sudah terkontaminasi virus, maka akan terjadi penularan. 

Sedangkan penularan dengan perantara manusia dapat terjadi ketika manusia menyentuh kucing yang positif Feline Calicivirus. 

Padahal di bagian tubuh seperti dekat hidung, mulut, atau wajah sudah terkontaminasi virus.