Bisa Tak Kunjung Sembuh dan Infeksi, Jangan Lagi Sembarangan Mengobati Luka Lecet, Ini Caranya yang Benar

By Amirul Nisa, Minggu, 31 Oktober 2021 | 16:30 WIB
Cara yang benar mengatasi luka lecet. (freepik)

2. Cara Mengeringkan Luka

Luka lecet boleh terkena air saat mandi, namun pastikan selalu mengeringkan luka setelahnya.

Saat mengeringkan luka, jangan gunakan handuk seperi mengeringkan area tubuh lain.

Keringkan luka menggunakan kain lembut dan bersih.

Gesekan dari handuk yang kasar hanya akan membuat lapisan kulit baru menjadi terbuka lagi, dan luka tidak kunjung sembuh.

3. Kompres Air Es

Luka luar seperti lecet tidak seharusnya dikompres dengan air es.

Air es hanya akan meredakan rasa sakit sementara waktu.

Selain itu, air es juga membuat proses penyembuhan menjadi lambat.

Baca Juga: Sering Dilewatkan Karena Rasanya yang Asam, Siapa Sangka Belimbing Wuluh Simpan 5 Khasiat Ini, Salah Satunya Sembuhkan Luka

4. Menggaruk Area Luka

Sama halnya dengan mengeringkan menggunakan handuk, menggaruk luka lecet hanya akan memperlambat proses penyembuhan.

Luka lecet ini bisa kembali terbuka.

Bila luka tidak kunjung sembuh dan menimbulkan rasa nyeri yang semakin parah, segera kunjungi dokter.

Selain itu, bila luka lecet terlalu lebar dan dalam, sebaiknya minta bantuan tenaga medis di rumah sakit atau puskesmas untuk menangani.

Nah, itu tadi cara mengatasi luka lecet saat berada di rumah.

Teman-teman sebaiknya tidak panik dan langsung membersihkan luka dan memberikan penanganan.

Tonton video ini, yuk!

 

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.